Jurus Baru Microsoft Dalam Dunia OS Mobile

Melihat pangsa pasar ponsel saat ini yang lebih banyak membicarakan tentang iOS besutan raksasa sistem operasi, Apple, dan juga Android besutan raksasa mesin pencari, Google, Microsoft sepertinya mulai berpikir bagaimana bisa menguasai pasar ponsel kembali. Sebut saja hal ini dikarenakan banyak penggemar Windows Mobile beralih ke dua sistem operasi ponsel terbaru tersebut.
Sebut saja Embedded Handheld, sistem operasi baru besutan raksasa software tersebut akan dibagi menjadi dua versi yang tediri dari, Ruggedized dan Enterprise. Ruggedized yang didasarkan pada teknologi Windows Mobile 6.5 ini dijadwalkan akan diluncurkan pada akhir tahun 2010.
Versi lainnya yaitu Enterprise, akan berbasis Windows Phone 7 yang menurut rencana akan diluncurkan pada paruh kedua tahun 2011. “Microsoft menghadirkan Windows Phone benar-benar diarahkan pada smartphone,” ungkap juru bicara Microsoft, David Kelley.
Microsoft sekarang menawarkan setidaknya enam sistem operasi dengan versi yang berbeda dan membingungkan sistem operasi untuk ponsel dan perangkat, hal tersebut merupakan analisis Mary-Jo Foley. “Microsoft memiliki sistem operasi dua telepon yang berbeda – Windows Mobile 6.x dan Windows Phone 7, jelas itu membingungkan,” tambahnya.